Sabtu, 18 Februari 2017

Quotes on Descendants of the Sun



1. Aku lebih percaya dengan kenalanku daripada orang yang baru ku temui. (Kang Mo Yeon)

2. Pembunuh biasanya memang terlihat ramah. (Kang Mo Yeon)

3. Karena rasa ingin tahumu itu, kau akhirnya mati. (Yoo Si Jin)

4. Apapun itu, dia pasti punya alasan. (Song Sang Hyun)

5. Dia harusnya latihan jika dia mampu. Atau dia harusnya tahu tempatnya jika tidak mampu. Kenapa dia menggigit lebih banyak dari yang bisa dia kunyah? (Kang Mo Yeon)

6. Rasanya luar biasa memiliki seseorang yang menunggu. (Yoo Si Jin)

7. Begitu piciknya dirimu. Kau tidak merasa terhina? Kau tidak merasa malu? (Kang Mo Yeon)

8. Apa yang ingin ku dengar adalah penjelasan, bukan permintaan maaf. (Kang Mo Yeon)

9. Aku berjuang untuk kehidupan. Tapi perjuanganmu adalah melindungi orang lain lewat kematian. (Kang Mo Yeon)

10. Aku percaya kehidupan itu suci, dan tidak ada nilai atau ideologi diatas itu. (Kang Mo Yeon)

11. Ini tidak berjalan seperti yang kuharapkan. (Kang Mo Yeon)

12. Tenang dan semuanya akan baik-baik saja. Hindari pekerjaan berat. (Yoo Si Jin)

13. Hidup bisa berubah tak terduga. (Song Sang Hyun)

14. Tapi siapa yang tahu? Hidupku bisa berubah lagi dalam waktu singkat. (Kang Mo Yeon)

15. Tidak ada yang bisa memiliki seluruh dunia ini. (Kang Mo Yeon)

16. Song Sang Hyun : Aku tidak punya uang, koneksi, keberuntungan, atau keberkahan. Sulit dipercaya.
Ha Ja Ae : Tapi kau punya hati. Kau juga harus melihat itu.

17. Hidup penuh kejutan. (Song Sang Hyun)

18. Kau tak bisa melibatkan perasaan dalam mengerjakan tugasmu. (Yoon Myung Ju)

19. Kalian memang sudah jodoh. Kalian akhirnya dipertemukan kembali. (Pyo Ji Soo)

20. Jika kau memang merasa tertolong, maka ucapkan terima kasih saja. (Yoo Si Jin)

21. Aku hanya merasa, kau sudah berubah sekarang. Bukan lagi orang yang ku kenal dulu. (Yoo Si Jin)

22. Jangan percaya apapun sebelum kau melihatnya dengan matamu sendiri. (Kang Mo Yeon)

23. InsyaAllah. Kita serahkan pada Yang Maha Kuasa saja. (Yoo Si Jin)

24. Kau tak akan bahagia jika kau masih memiliki penyesalan. (Seo Dae Young)

25. Jika kau emosi begini, maka kau kalah dalam pertarungan. (Seo Dae Young)

26. Memulai perang itu sangat mudah dan memulai perdamaian lah yang sulit. Mungkin karena itu diktator selalu hidup lama. (Yoo Si Jin)

27. Aku tak menyangka kau akan senaif ini. Apa kau tak punya tujuan hidup? (Kang Mo Yeon)

28. Lebih baik hidup mengejar uang daripada dikejar oleh uang. (Kang Mo Yeon)


29. Aku akan selalu memihak negaraku. (Yoo Si Jin)

30. Tentara akan selalu hidup dengan menggunakan kain kafan. Saat kau mati di negeri antah berantah demi kepentingan bangsamu, tempat kematianmu itu akan menjadi kuburanmu. Dan seragammu akan menjadi kain kafanmu. Kau harus ingat itu selama kau memakai seragammu itu. Jika kau menanamkan prinsip itu, kau akan mati secara terhormat, dimana dan kapanpun itu. (Yoo Si Jin)

31. Hidupku juga tidak mudah karena telah mengalami ketidakadilan. (Yoon Myung Ju)

32. Setiap kali aku menatapmu, aku merasa terpesona. (Yoo Si Jin)

33. Kau harusnya menyimpan kenangan berharga itu di dalam hatimu saja. (Yoo Si Jin)

34. Aku hanya mau mengingat masa-masa yang indah saja. (Yoo Si Jin)

35. Jika kita terluka, kita tak bisa menyelamatkan orang-orang yang perlu diselamatkan. (Yoo Si Jin)

36. Dalam gerakan penyelematan, tak ada yang dikatakan dengan terbaik. Kita hanya perlu menyelesaikan masalah yang ada di depan kita. (Yoo Si Jin)

37. Aku senang kau berjuang disini bersamaku. Aku sangat merindukanmu. Apapun yang aku lakukan, aku selalu saja memikirkanmu. (Yoo Si Jin)

38. Jangan percaya pada siapapun di dunia. Apakah kalian menusukku dari belakang ? (Seo Dae Young)

39. Musik mengubah banyak hal. (Daniel Spencer)

40. Menjadi serius pada saat serius hanya membuat lebih buruk. (Yoo Si Jin)

41. Jika kau akan pergi, run as fast as you can. Lalu pergilah sejauh mungkin. (Yoo Si Jin)

42. Cinta mendorong kita melakukan hal yang bisa mereka lakukan sendiri. (Yoo Si Jin)

43. Aku hanya melakukan apa yang bisa ku lakukan. Bahkan jika itu mengacaukan. (Kang Mo Yeon)

44. Daripada mengkhawatirkan pekerjaannya, aku lebih takut berpisah darinya. (Yoon Myung Ju)

45. Tak ada kepastian 100% dalam kedokteran. (Kang Mo Yeon)

46. Aku akan berusaha untuk melakukan yang terbaik. Aku akan berusaha untuk tidak kalah. (Kang Mo Yeon)

47. Tak apa jika kau melakukan kesalahan. Kau hanya perlu tetap sehat saja. (Yoo Si Jin)

48. Kim Ki Bum : Apa dokter masih tetap saja belajar bahkan saat sakit?
Song Sang Hyun : Bukannya tentara juga tetap berperang walaupun terluka?

49. Diam dan jaga omonganmu. Jangan anggap kita berada dalam pihak yang sama. (Yoo Si Jin)

50. Jika negara tak peduli dengan 1 nyawa, bukannya negara itulah yang bermasalah? (Yoo Si Jin)

51. Kita semuanya bisa bahagia, dan kau juga. Sekarang kau sudah bahagia, jadi tingkatkan kemampuanmu. (Kang Mo Yeon)

52. Seseorang tak bisa berubah dalam semalam, kan? (Yoon Myung Ju)

53. Aku pasti akan kembali dengan kemenangan. (Kim Ki Bum)

54. Hidup ini lebih penting daripada setumpuk uang. –Nelson Mandela (Kang Mo Yeon)

55. Kau tahu apa? Aku yang punya hati. Tanpa ada perasaan lain, inilah yang namanya cinta. (Song Sang Hyun)

56. Beberapa kata mungkin akan dimengerti oleh kepalamu, dan beberapa kata mungkin juga akan dimengerti oleh hatimu. –Hippocrates (Kang Mo Yeon)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Psikologi (from test_psikologi)

1. Kehidupan modern memanjakan manusia dan membuat segala sesuatu menjadi lebih mudah. Tapi kehidupan modern juga membuat manusia cepat ma...